Setahun Berdiri KAMHG Terus Fokus Pada Isu Alam dan Lingkungan

Gw / pewartasulut.com

MANADO,

Syukur dan kegembiraan di rasakan oleh perkumpulan yang tergabung dalam Komunitas Anak Muda Hobi Gunung(KAMHG) pasalnya tepat pada hari ini KAMHG Merayakan Tahun Pertama Berdirinya, Minggu 18/05/2025.

KAMHG berdiri dan lahir pada 18 Mei 2024 tepatnya pada lomba lintas alam yang di selenggarakan di Jemaat GMIM Liwutung. pada saat itulah nama Komunitas Anak Muda Hobi Gunung mulai di perkenalkan dan eksis hingga sekarang ini.

Pertama berdiri komunitas ini beranggotakan 5 Orang Saja diantaranya, Alfrando Saluhang, Tian Wowor, Ekko Runtukahu, dan 2 orang lainnya.

Hingga Sekarang KAMHG sudah Beranggotakan Forum 900+ Orang
Kader Aktif 36 Orang (Di Mubes I bulan September 2024)
Dan Calon Kader 25 orang (di lantik Pada Mubes II Bulan September 2025)

Di bangunnya komunitas ini dengan tujuan mempererat tali persaudaraan antar sesama pecinta alam(PA). Berawal dari semangat petualangan dan kecintaan terhadap alam, KAMHG tumbuh menjadi wadah bagi anggota dan berkomitmen untuk memperluas jaringan antar sesama Pecinta Alam.

KAMHG Kemudian lebih memperluas lagi Jaringanya kepada sesama Masyarakat Sipil dan Pegiat Lingkungan yang ada di sulawesi utara.

Ketua KAMHG Alfrando Saluhang menjelasalan, Setahun berlalu, KAMHG telah melakukan berbagai aktivitas antara lain Pendakian Gunung bersama, kegiatan Aksi Gunung Bebas Sampah (AGBS) ,Penanaman Pohon, Aksi Peduli Lingkungan, hingga kegiatan bersama Kelompok Rentan Seperti Masyarakat Yang terdampak Konflik Agraria di Kalasey dua, , dan Masyarakat Adat yang di kolaborasikan bersama AMAN SULUT di Awal Tahun 2025.

Dengan fokus pada isu Alam dan Lingkungan KAMHG selalu berkomitmen untuk terus bersama-sama Masyarakat Rentan untuk Keberlanjutan Alam dan Lingkungan Hidup. “Pungkas Saluhang”, saat di wawancarai media pewartasulut.com.

Kevin Wenas Menambahkan, Hal ini sebagai Aksi Nyata bahwa Pegiat Alam bukan hanya sekedar tau Naik Turun Gunung saja tetapi boleh peduli dan Berpihak Kepada Masyarakat yang selalu mendapat Ketidak Adilan karena perusakan Alam/Lingkungan dan Penyempitan Ruang Hidup.

KAMHG memiliki 3 Tujuan Utama Yang kami Tanamkan Kepada Tiap-tiap Anggota:

  1. Menanam Pohon = Menanam Kehidupan
  2. Keadilan Ekologi Bagi Setiap Mahluk Hidup
  3. Solidaritas Bagi Mereka Yang terpinggirkan, “tutup Wenas saat di wawancarai.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *