Konferensi Internasional Masyarakat Adat 2024, AMAN Sulut Boyong 2 Universitas

Jakarta,

Konferensi Internasional Masyarakat Adat dalam rangka memperingati Hari Internasional Masyarakat Adat Sedunia (HIMAS) tahun 2024 di Hotel Le Meridien Jakarta, Jumat, 9/8/2024, digelar oleh Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN).

Pada  perayaan HIMAS Tahun ini mengusung tema: Masyarakat Adat: Pengetahuan, Praktik dan Inovasi.”

Ketua Pengurus Wilayah AMAN Sulut, Kharisma Kurama mengungkapkan, ada yang berbeda dari pelaksanaan HIMAS kali ini. Dimana, selain melibatkan jejaring gerakan, AMAN juga mengundang beberapa Perguruan Tinggi yang tersebar di beberapa provinsi.

“Ada dua Perguruan Tinggi yang dilibatkan dari Sulut. Ada IAKN Manado dan Fisip Unsrat,” katanya.

Ia menjelaskan, pentingnya pelibatan Universitas pada kegiatan ini salah satunya berkaca dari banyak kasus yang menjadikan Masyarakat Adat sebagai objek penelitian.  Sehingga sangat banyak kasus setelah penelitian dan kepentingan para peneliti sudah terpenuhi, maka Masyarakat Adat akan ditinggalkan.

“Paling parah, ada juga riset-riset yang sama sekali tidak melibatkan Masyarakat Adat, sehingga hasil riset tersebut justru digunakan untuk menggusur keberadaan Masyarakat Adat,” jelasnya.

Untuk itu, pihaknya berharap lewat pertemuan kali ini akan membuka mata semua pihak termasuk kampus untuk mendorong eksistensi Masyarakat Adat di Bumi Nyiur Melambai.

“Sehingga lewat hasil riset bersama yang menempatkan Masyarakat Adat sebagai subjek akan sangat penting untuk eksistensi Masyarakat Adat di Sulawesi Utara agar bisa mendapatkan perlindungan dan pengakuan hak,” katanya.

Dijelaskan, dalam Konferensi Internasional Masyarakat Adat ini, AMAN juga bekerjasama dengan Universitas-universitas dari luar negeri dan jejaring dari gerakan Masyarakat Adat dari Kenya, Thailand, Amerika Serikat, Filipina, Nepal dan Bangladesh.

“Salah satunya ada dari Universitas Michigan Amerika Serikat. Kami saling bertukar informasi dan belajar bersama. Intinya kami berharap kampus jadi bagian dari perjuangan Masyarakat Adat, pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Universitas Bengkulu, Universitas Mulawarman Kaltim,Universitas Patimura,Brawijaya, Universitas Kristen  Toraja, IAKN Manado,Universitas Cendrawasih Papua,Universitas Hasanudin, Universitas Muhamadiyah Malang, Universitas Sam Ratu Langi Sulut, Universitas Pahlawan Tuan Ku Tambusai, Andalas, Tadulako Sulteng, Tanjung Pura Kalbar, STHI Jentera, STI Keling Kumang Kalbar.

Selain itu juga AMAN mengundang Kedutaan Ingris, Denmark, Norwegia, terkhusus Kedutaan Amerika Serikat dan juga Kementrian Lembaga RI.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *