Goni/PewartaSulut.com
Tomohon – Palang Merah Remaja (PMR) SMA Negeri 1 Tomohon memasuki babak baru kepemimpinan.
Di Aula Terbuka SMA Negeri 1 Tomohon, dilaksanakan pelantikan pengurus PMR periode 2025/2026. Selasa (29/04/2025).
Milicent Angow resmi dilantik sebagai Ketua PMR yang baru, membawa visi dan misi untuk melanjutkan serta meningkatkan kinerja organisasi tersebut.
Pelantikan tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri oleh para guru pembina, pengurus PMI Kota Tomohon, KSR Unit Markas PMI Tomohon, pengurus PMR periode sebelumnya, serta seluruh anggota PMR SMA Negeri 1 Tomohon.
Suasana penuh haru dan semangat optimisme mewarnai acara tersebut, menandai tonggak penting dalam perjalanan organisasi kemanusiaan siswa ini.
Dalam sambutannya, Milicent Angow menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada pengurus PMR periode sebelumnya atas kerja keras dan dedikasi yang telah diberikan.
Ia mengungkapkan rasa hormat dan penghargaannya atas kesempatan yang diberikan kepadanya untuk memimpin PMR.
“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pengurus PMR periode sebelumnya yang telah membuka jalan bagi saya untuk mengemban amanah sebagai Ketua PMR,” ujar Milicent.
Lebih lanjut, Milicent menekankan pentingnya kebersamaan dan semangat kekeluargaan di antara seluruh anggota PMR.
Ia mengajak seluruh anggota untuk bekerja sama dan saling mendukung dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing.
“Kita semua bukan hanya sekedar pengurus, bukan hanya sekedar tim, tetapi kita adalah sebuah keluarga,” tegasnya.
Ia mengaja untuk menjalani tugas bukan hanya untuk sesama anggota PMR, tetapi karena cinta kita kepada sesama manusia.
Visi Milicent Angow sebagai ketua yang baru adalah untuk meningkatkan peran aktif PMR SMA Negeri 1 Tomohon dalam kegiatan kemanusiaan di lingkungan sekitar.
Ia berencana untuk memperluas jangkauan kegiatan PMR, meningkatkan kualitas pelatihan dan keterampilan anggota, serta memperkuat kerjasama dengan berbagai pihak terkait.